Pahala Membaca Shalawat
اَتاني ات من عند ربي عزوجل فقال من صلى
عليك من امتك صلاة كتب الله له بها عشر حسنات ومحاعنه عشر سيئات ورفع له
عشر درجات وردّ عليه مثلها (رواه احمد عن ابي طلحة)
"Telah datang kepadaku utusan dari Tuhanku Azza Wajalla dan berkata:
"Barangsiapa membaca shalawat sekali kepadaku, Allah mencatat kepadanya
sepuluh kebaikan, Allah menghapus kepadanya sepuluh kejelekan, Allah
mengangkat kepadanya sepuluh derajat dan Allah memberikan balasan
kepadanya dengan balasan yang setimpal" (HR. Ahmad dari Abi Tholhah).Allah Swt. telah bershalawat kepada Nabi Muhammad Saw, kemudian Allah memerintahkan kepada para malaikat dan orang-orang mukmin agar membaca shalat kepada beliau (Al Ahzab: 56).
Membaca shalawat kepada Nabi Muhammad saw, antara lain berfungsi:
1. Sebagai ibadah, karena melaksanakan perintah Allah Swt.
2. Sebagai doa atau permohonan semoga Allah Swt senantiasa mencurahkan rahmat dan keselamatan
kepada Nabi Muhammad saw.
3. Sebagai balas budi orang mukmin kepada Nabi Muhammad Saw
4. Sebagai ungkapan syukur kepada Rasulullah saw atas jasa-jasanya kepada ummat manusia.
Perjuangan Rasulullah saw kepada ummatnya, pada garis besarnya ialah mengeluarkan manusia dari dlulumat=alam yang gelap gulita ila an nuur= menuju ke alam yang terang benderang.
Sungguh kita merasa bersyukur karena kita memiliki seorang pemimpin yang namanya terus menerus disebut namanya dalam kebaikan. Rasanya tidak ada sedetikpun yang orang tidak menyebut nama beliau.
Beberapa pahala yang dijanjikan Rasulullah saw dalam hadits di atas sebagai motivasi agar kita umatnya senantasa bershalawat kepadanya.***(diambil dari Rindang, Kanwil Depag jateng No. 07/Th.XXXV/Feb. 2010)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar